Rabu, 11 Februari 2015

und pertemuan mgmp

Ass wr wb, teman2 MGMP PPKn SMA-MA-SMK Kab. Sidoarjo hari ini ada pertemuan mgmp ke 5 di semester genap Thn. Ajaran 2014-2015 bertempat di R. Rapat MAN Sidoarjo, dimulai pukul 09.00 - 13.00 WIB.
Agenda : 1). Mengisi blog PPKn
                2). Info seputar keg. study banding ke Kraton Yogyakarta

Senin, 02 Februari 2015

Latihan soal-soal PPKn

1.      Suatu negara dapat terbentuk secara konstitutif dan deklaratif. Yang merupakan unsur deklaratif terbentuknya suatu negara adalah ...
A.  Pengakuan secara de facto dan de jure
B.  Wilayah, rakyat, dan pemerintahan yang berdaulat
C.  Wilayah dan rakyat yang mendiami wilayah tersebut
D.  wilayah, rakyat, pemerintahan yang berdaulat, dan pengakuan dari negara lain
E.   rakyat, pemerintahan yang berdaulat, dan pengakuan dari negara lain
2.      Persatuan dan nasionalisme Indonesia telah berhasil mengikat bangsa Indonesia untuk merebut, mempertahankan, dan mengisi kkemerdekaan. Rintisan awal terbentuknya rasa persatuan Indonesia diwujudkan dalam.....
A.  Keputusan Kongres Pemuda II
B.  Proklamasi kemerdekaan RI
C.  Sila persatuan Indonesia
D.  Pembukaan UUD 1945 alinea 3
E.   Pembukaan UUD 1945 alinea 4
3.      Terjadinya main hakim sendiri dan rasa kurang percaya terhadap aparatur penegak hukum seperti pemukulan beramai-ramai oleh massa terhadap pelaku tindak kejahatan di negara Indonesia, menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia .....
A.  Tidak berperikemanusiaan
B.  Tidak mempercayai hukum
C.  Tidak mempercayai aparatur penegak hukum
D.  Meyakini belum tegaknya “supremasi hukum”

E.   Tidak memiliki hati nurani